Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

DEBAT PILPRES 2024

Percaya Diri Tampil Debat Cawapres, Mahfud MD: Segmen Kelima Paling Konkret

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/faisal-aristama-1'>FAISAL ARISTAMA</a>
LAPORAN: FAISAL ARISTAMA
  • Sabtu, 23 Desember 2023, 04:44 WIB
Percaya Diri Tampil Debat Cawapres, Mahfud MD: Segmen Kelima Paling Konkret
Calon wakil presiden nomor urut 3, Mahfud MD/RMOL
rmol news logo Calon wakil presiden nomor urut 3, Mahfud MD, merasa telah tampil percaya diri dalam debat cawapres usai digelar di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta, pada Jumat malam (22/12).

“Bagi saya sama saja tuh. Mulai dari (segmen) 1-5 saya pede saja, karena itu satu paket yang disiapkan di kepala saya,” kata Mahfud saat jumpa pers.

Namun demikian, Mahfud merasa paling senang saat menjalani segmen kelima.

“Yang paling saya senang itu adalah segmen terakhir, yang kelima. Karena saya konkrit menyampaikan, nih yang akan kita lakukan untuk mencapai 7 persen pertumbuhan,” tuturnya.

Menurut Mahfud,  ada 21 agenda yang akan dijalankan untuk mencapai pertumbuhan ekonomi 7 persen apabila Ganjar-Mahfud terpilih sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI di Pemilu 2024.

“Dan itu adalah janji terbuka, sehingga nanti harus diusahakan untuk dilaksanakan kalau jadi. Dan kalau tidak bisa dilaksanakan itu karena apa. Rakyat harus tahu alasannya, oh ini kesulitannya dan seterusnya,” pungkas Mahfud. rmol news logo article
EDITOR: AGUS DWI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA