Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Gelar Bazar, Relawan Kami Gibran Ajak Masyarakat Berdayakan UMKM

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/bonfilio-mahendra-1'>BONFILIO MAHENDRA</a>
LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA
  • Senin, 04 Desember 2023, 19:21 WIB
Gelar Bazar, Relawan Kami Gibran Ajak Masyarakat Berdayakan UMKM
Bazar akhir pekan yang digelar Relawan Kami Gibran dengan memberdayakan UMKM/Ist
rmol news logo Relawan Kawan Militan (Kami) Gibran menggelar event berupa Bazaar Preloved, Kuliner, dan Workshop Kreatif Digelar di rumah Kami Gibran Jl Hang Jebat IV/3, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada akhir pekan kemarin tepatnya Sabtu (2/12) dan Minggu (3/12).

Acara ini dikhususkan sebagai wadah bagi masyarakat yang ingin mengubah barang bekas yang masih layak jual (preloved) milik mereka menjadi cuan.

Bukan hanya barang-barang preloved, pengunjung juga dapat mencoba makanan dan minuman dari UMKM yang ikut berpartisipasi di acara ini serta beberapa kegiatan lain seperti kelas olahraga dan juga kelas workshop art & craft yang bekerjasama dengan Seratan Studio.

"Acara ini diharapkan dapat diadakan secara rutin sebagai salah satu wujud kontribusi komunitas dalam memberikan acara-acara yang bermanfaat dan berdampak positif bagi masyarakat," kata Kepala Bidang Ekonomi Kreatif Kami Gibran, Bayu Gilang Sasmitha dalam keterangannya, Senin (4/12).

Sementara itu, Wakil Ketua Umum Bidang SDM, Astrid Karina menyampaikan dengan acara workshop di acara ini bisa menambahkan masukan berupa ide kreatif mengenai digital marketing di kalangan milenial.

Di sisi lain, Ketua Umum Kami Gibran Jamalul Izza, juga menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan contoh dukungan program ekonomi kreatif dan menjadi inkubator dan fasilitator bagi kemajuan UMKM di Indonesia.

Para pengunjung pun terlihat antusias saat hadiri acara bazar di akhir pekan ini.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA