Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Awali Kampanye, Cak Imin Sungkem Ibunda dan Ziarah Makam Keluarga

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-alfian-1'>AHMAD ALFIAN</a>
LAPORAN: AHMAD ALFIAN
  • Selasa, 28 November 2023, 13:16 WIB
Awali Kampanye, Cak Imin Sungkem Ibunda dan Ziarah Makam Keluarga
Cawapres Nomor Urut 1, Muhaimin Iskandar, meminta doa ibunda, Nyai HD Muhassonah Hasbullah, di Kabupaten Jombang, Jawa Timur/Ist
rmol news logo Sama seperti Capres Anies Baswedan, Cawapres Muhaimin Iskandar juga memulai kampanye 2024 dengan sungkem ke ibunda, Nyai HD Muhassonah Hasbullah, di Kabupaten Jombang, Jawa Timur.

"Restu ibu segalanya. Sekuat dan sekeras apapun usaha kita tanpa restu ibu tentu sia-sia," kata sosok yang akrab disapa Cak Imin itu, Selasa (28/11).

Usai sungkem ibunda, Cawapres yang diusung Partai Nasdem, Partai Keadilan Sejahtera, Partai Kebangkitan Bangsa, dan Partai Ummat itu melanjutkan ziarah ke makam keluarga.

"Setelah sungkem ibunda, saya ziarah ke makam bapak, Kiai Iskandar, juga kakek buyut Mbah Bisri Syansuri beserta leluhur," kata Cak Imin.

Anies dan Cak Imin hari ini memulai kampanye di lokasi berbeda. Anies menjangkau pemilih di Jakarta dan Bogor, sementaranya Cak Imin berkampanye di Surabaya.

"Bismillah, mari kita kampanye, mari kita teruskan dan lestarikan jejak perjuangan Mbah Bisri, mari kita wujudkan perubahan untuk Indonesia yang lebih adil, lebih makmur, dan lebih sejahtera," pungkas Cak Imin.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA