Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Punya Kedekatan, Erick Bisa Tarik Basis Pemilih Jokowi

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Rabu, 11 Oktober 2023, 04:14 WIB
Punya Kedekatan, Erick Bisa Tarik Basis Pemilih Jokowi
Presiden Joko Widodo bersama Erick Thohir/Net
rmol news logo Kepercayaan Presiden Joko Widodo kepada Erick Thohir, diyakini bakal bertahan sampai gelaran Pilpres 2024. Setidaknya, Erick bisa menjadi calon wakil presiden.

Dikatakan pengamat politik Pusat Data Riset (Pusdari) Nana Saehuna, Erick yang saat ini menjabat Menteri BUMN, sudah mendapatkan kepercayaan lain dalam melakukan transformasi di lintas sektor.
 
"Erick Thohir merupakan menteri yang banyak diberikan kepercayaan oleh Presiden Jokowi untuk menyelesaikan berbagai persoalan," ujar Nana, kepada wartawan, Selasa (10/10).
 
Jika dilihat ke belakang, kata Nana, kepercayaan Jokowi pada Erick, sudah terbangu sejak Pilpres 2019. Saat itu, Erick dipercaya sebagai Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Maruf Amin.
 
Setelah Jokowi menjadi presiden, lanjutnya, Erick mampu menjawab kepercayaan sekaligus tantangan. Seperti pada saat menjadi Ketua Penyelenggara Asian Games 2018.

Dengan catatan itu, kata Nana, kedekatan dengan Jokowi diyakini akan mampu menarik suara elektoral yang menguntungkan figur calon presiden yang meminang Erick.
 
"Karena kedekatan itu, Erick Tohir memiliki kemampuan untuk mengambil suara pemilih Jokowi," pungkasnya.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA