Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Pengamat: Hubungan Emosional dengan NU Bikin Erick Thohir Kuat di Jatim

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/diki-trianto-1'>DIKI TRIANTO</a>
LAPORAN: DIKI TRIANTO
  • Senin, 02 Oktober 2023, 19:37 WIB
Pengamat: Hubungan Emosional dengan NU Bikin Erick Thohir Kuat di Jatim
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir/Ist
rmol news logo Kedekatan dengan Nahdlatul Ulama (NU) masih menjadi kunci utama bagi tokoh politik yang ingin mengambil suara rakyat Jawa Timur.

Hal tersebut dipaparkan pengamat politik Suropati Syndicate, Muhammad Shujahri dalam mencermati hasil survei Indikator Politik Indonesia terkait bakal calon wakil presiden 2024 bertajuk "Signifikansi NU dan Peta Elektoral Jelang Pemilu 2024 di Jawa Timur".

Posisi kedua ditempati Khofifah Indar Parawansa dengan 15,1 persen, dan posisi ketiga ada Mahfud MD dengan 11,5 persen. Kemudian posisi keempat ditempati Ridwan Kamil dengan 9,2 persen dan posisi kelima ada Sandiaga Uno dengan 7,1 persen.

"Tahun 2022, sudah ada survei CSIS yang menempatkan Erick di posisi 3 besar untuk survei capres kalangan warga NU. Jadi jika saat ini, nama Erick teratas di bacawapres, maka hal ini bukanlah sebuah yang tiba-tiba muncul," jelas Shujahri kepada wartawan, Senin (2/10).

Shujahri memandang wajar jika keterpilihan Erick paling tinggi di masyarakat Jatim sebagai calon wakil presiden (cawapres) untuk Pilpres 2024.

Sebab, Erick merupakan figur anggota kehormatan banser. Posisi ini diperkuat dengan pernyataan Ketua Umum PBNU, Yahya Cholil Staquf bahwa kampung halaman Erick adalah salah satu daerah basis NU di luar Jawa.

"Jadi wajar karena NU sudah melekat pada diri Pak Erick sejak kecil. Survei IPI ini membuktikan bahwa memang ada kedekatan emosional antara NU dan Erick," tandas Shujahri. rmol news logo article
EDITOR: DIKI TRIANTO

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA