Pasalnya, masa pensiun Yudo akan jatuh pada November 2023 mendatang. Kemudian Istana mewacanakan akan ada perpanjangan masa jabatan Panglima TNI hingga pelaksanaan Pemilu 2024
Yudo menegaskan pihaknya akan siap jika mendapatkan perintah untuk bertugas kembali menjadi Panglima TNI.
“Lho, tentara kalau diperintahkan selalu siap. Saya kira semuanya tau lah tentara diperintahkan apapun ya harus siap, bukan siap atau tidak, harus siap,” tegas Yudo kepada wartawan di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (13/9).
Namun begitu, Yudo menegaskan bahwa dirinya tidak ingin berspekulasi mengenai isu perpanjangan masa jabatan Panglima TNI tersebut.
Sebab menurutnya, hal-hal yang berkaitan dengan masa jabatan Panglima TNI sepenuhnya merupakan hak prerogatif Presiden.
“Ya kan hak prerogatif presiden. Yang jelas saya kan pensiun 26 November sesuai umur saya kalau diperpanjang atau tidak ya tentunya sesuai UU maupun prerogatif Pak Presiden,” pungkasnya.
BERITA TERKAIT: