Anies tiba menumpang mobil
pick up yang disopiri Susi. Keduanya tampak sangat akrab.
“Nah, ini dia pak, udang yang kita peyek tadi,” jelas susi kepada Anies, sembari menunjukkan udang hasil tangkapan nelayan.
Sebelum peninjauan, Anies dan Susi memang sarapan bersama. Salah satu sajiannya peyek udang. Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022 itu lebih banyak mendengar cerita dari para nelayan.
Di Pantai Pangandaran ada beberapa jenis nelayan, di antaranya yang menggunakan kapal dan melaut, serta ada juga yang menggunakan jaring dan menariknya di bibir pantai.
“Sehari bisa berapa kali ditarik ini (jaringnya)?” tanya Anies kepada salah satu nelayan, Jajang.
“Bisa lima kali pak, ini kita nariknya rame-rame,” timpal Jajang.
Di akhir peninjauan, Anies dan Susi membeli sebagian hasil tangkapan nelayan itu, kemudian dibawa sebagai oleh-oleh maupun dimasak di rumah.
BERITA TERKAIT: