Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

DPR Minta Dugaan Pungli Rutan KPK Diusut Tuntas

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/angga-ulung-tranggana-1'>ANGGA ULUNG TRANGGANA</a>
LAPORAN: ANGGA ULUNG TRANGGANA
  • Kamis, 22 Juni 2023, 00:29 WIB
DPR Minta Dugaan Pungli Rutan KPK Diusut Tuntas
Anggota Komisi III DPR Jazilul Fawaid/RMOL
rmol news logo Temuan pungutan liar (Pungli) yang terjadi di rumah tahanan (Rutan) Komisi Pemberantasan Korupsi harus diusut tuntas. Hasil penyelidikan internal Dewan Pengawas (Dewas) KPK menemukan pungli mencapai Rp 4 miliar.

Anggota Komisi III DPR RI Jazilul Fawaid mendorong agar temuan iti ditindak lanjuti dan diusut tuntas, siapa pelaku dan modus operandinya.

Politikus Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) menduga praktik kotor ini tidak hanya terjadi di Rutan KPK. Bahkan, Jazilul menyebut tidak menutup kemungkinan pungli terjadi di Rutan lain.

"Kalau di Rutan KPK saja terjadi pungli maka tidak menutup kemungkinan terjadi pungli juga pada rutan rutan yang lain," demikian kata Jazilul Fawaid, Rabu (21/6).

Wakil Ketua Umum DPP PKB itu menyambut baik temuan Dewas KPK tersebut. Ia menyesalkan adanya temuan pungli justru terjadi di lingkungan lembaga yang bertugas pemberantasan korupsi tersebut.

"Memang parah bila pungli sudah terjadi di Rutan KPK," pungkasnya.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA