Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Elektabilitas Tinggi, Sandi Uno Ditawari Pimpin Bapilu PPP

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-alfian-1'>AHMAD ALFIAN</a>
LAPORAN: AHMAD ALFIAN
  • Jumat, 16 Juni 2023, 20:04 WIB
Elektabilitas Tinggi, Sandi Uno Ditawari Pimpin Bapilu PPP
Mariono dan Sandiaga Salahudin Uno/RMOL
rmol news logo Resmi gabung Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Sandiaga Uno ditawari posisi Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu).

Kepastian itu disampaikan Plt Ketua Umum PPP, Mardiono, pada pembukaan Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) PPP, di Hotel Sultan, Jakarta, Jumat (16/6).

"Pak Sandi layak kita beri tugas sebagai kepala atau ketua Badan Pemenangan Pemilu," kata Mardiono.

Dia menilai Sandiaga cocok memegang jabatan ketua Bapilu PPP, karena sosok Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif itu memiliki elektoral tinggi.

"Kita tau Pak Sandi memiliki tingkat elektoral yang tinggi, maka kita harus memberi beban tugas yang sesuai kapasitas yang dimiliki," tambah Mardiono.

Sandiaga Shalahudin Uno resmi bergabung PPP pada Rabu (14/6). Dia mendapat kartu tanda anggota (KTA) secara langsung dari Mardiono, dan jaket berwarna hijau.rmol news logo article
EDITOR: ACHMAD RIZAL

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA