Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Yusril: Semua Koalisi Pilpres 2024 Masih Menunggu Keputusan Megawati

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/faisal-aristama-1'>FAISAL ARISTAMA</a>
LAPORAN: FAISAL ARISTAMA
  • Senin, 13 Maret 2023, 19:22 WIB
Yusril: Semua Koalisi Pilpres 2024 Masih Menunggu Keputusan Megawati
Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendra dan jajaran bersama Plt Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono melakukan pertemuan/RMOL
rmol news logo Semua partai politik (parpol) hingga koalisi baru akan benar-benar terbentuk setelah Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri bersikap menentukan capres atau cawapres yang diusung.

Hal itu disampaikan Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendra di Kantor DPP PPP, Menteng, Jakarta Pusat, pada Senin (13/3).

“Saya kira koalisi pilpres ini akan terbentuk setelah Ibu Mega memutuskan siapa pasangan calon presiden-wakil presiden yang akan didukung PDIP,” kata Yusril.

Untuk ini, kata Yusril, semua koalisi yang telah terbentuk seperti Koalisi Indonesia Bersatu atau KIB (Golkar, PAN, PPP), Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya atau KIR (Gerindra dan PKB), hingga Koalisi Perubahan (Nasdem, Demokrat, dan PKS), sekalipun telah mengumumkan sejumlah nama masih bisa berubah.

“Karena masih menunggu sebenarnya bagaimana sikap PDIP sebagai partai politik terbesar di DPR dan sekarang di lingkar pemerintahan Pak Jokowi,” tutur Pakar Hukum Tata Negara itu.

Atas dasar itu, Yusril meyakini semua parpol hingga saat ini masih menunggu keputusan Megawati yang akan merubah dinamika politik menjelang Pemilu 2024.

“Kita sudah tau bahwa style PDIP seperti itu. Keputusan terakhir ada di Bu Mega. Kita sabar menanti keputusan apa yang beliau ambil," pungkasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA