Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Punya Tiket Pencapresan, PDIP Harus Cermat Tentukan Jagoan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-alfian-1'>AHMAD ALFIAN</a>
LAPORAN: AHMAD ALFIAN
  • Selasa, 07 Maret 2023, 14:46 WIB
Punya Tiket Pencapresan, PDIP Harus Cermat Tentukan Jagoan
Direktur Eksekutif Parameter Politik Indonesia (PPI), Adi Prayitno/Ist
rmol news logo PDI Perjuangan hingga kini belum mengumumkan jagoannya yang akan diusung menjadi bakal calon presiden (Bacapres) 2024 mendatang. Terkesan, PDIP tak ingin buru-buru memajukan sang jagoan.

Menurut pandangan pengamat politik dari Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah, Adi Prayitno, PDI Perjuangan cukup percaya diri karena memiliki tiket pencapresan untuk maju sendirian.

"Apalagi mereka punya surplus kader. Bisa Ganjar, Puan, Azwar Anas, ataupun Tri Rismaharini dan seterusnya," kata Adi saat berbincang dengan Kantor Berita Politik RMOL, Selasa (7/3).

Direktur Eksekutif Parameter Politik Indonesia (PPI) ini melanjutkan, partai asuhan Megawati Soekarnoputri itu memang harus cermat dalam menentukan jagoan.

Sosok tersebut tentu harus memiliki nama besar dan mampu meraup dukungan serta mengungguli calon lainnya.
 
"Jadi PDIP sedang diuji betul apakah mereka yang saat ini sedang berada di puncak, menang pilpres dan pileg dua periode, tepat menentukan pilihannya di 2024," pungkasnya.rmol news logo article
EDITOR: AGUS DWI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA