Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

PPP Belum Diajak Ngobrol Jokowi Soal Reshuffle Kabinet

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/raiza-andini-1'>RAIZA ANDINI</a>
LAPORAN: RAIZA ANDINI
  • Senin, 30 Januari 2023, 18:16 WIB
PPP Belum Diajak Ngobrol Jokowi Soal Reshuffle Kabinet
Wakil Ketua Umum PPP Arsul Sani/Net
rmol news logo Rencana perombakan kabinet yang akan dilakukan Presiden Joko Widodo pada Rabu Pon ini, (1/2) menuai tanda tanya di ruang publik. Pasalnya, sejumlah partai politik dan elit sempat dipanggil Presiden Jokowi ke istana dan diisukan terkait reshuffle kabinet.

Wakil Ketua Umum PPP Arsul Sani mengaku, partai yang dinaunginya belum diajak bicara oleh Presiden Joko Widodo tentang rencana reshuffle kabinet.

“Jawabannya saya hari ini Senin pagi, saya ingin sampaikan, itu belum, PPP menyerahkan kepada Presiden,” ucap Arsul kepada wartawan di Komplek Parlemen, Senayan, Senin (30/1).

Anggota Komisi III DPR RI ini menegaskan soal reshuffle kabinet merupakan hak prerogatif Presiden Joko Widodo sebagai kepala negara untuk melakukan penyegaran dalam mengurus negara.

Namun, pihaknya tidak mengetahui kapan rencana pasti Presiden Jokowi akan melakukan reshuffle kabinetnya.

“Sampai dengan saat ini, Presiden kan belum menjelaskan kapan. Kalaupun reshuffle itu ada akan dilakukan,” tutupnya. rmol news logo article
EDITOR: IDHAM ANHARI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA