Maknai Isra Miraj, Firli Bahuri: Kita Tidak Boleh Putus Asa dalam Keadaan Apapun

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/angga-ulung-tranggana-1'>ANGGA ULUNG TRANGGANA</a>
LAPORAN: ANGGA ULUNG TRANGGANA
  • Minggu, 27 Februari 2022, 15:27 WIB
Maknai Isra Miraj, Firli Bahuri: Kita Tidak Boleh Putus Asa dalam Keadaan Apapun
Ketua KPK Firli Bahuri/RMOL
rmol news logo Perang yang terjadi antara Rusia dan Ukraina mendapat sorotan dari banyak kalangan, termasuk Ketua Komisi Pembarantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri.

Firli menyatakan bahwa dunia saat ini sedang tidak damai. Sebab, ribuan orang mengungsi dan harus mencari perlindungan diri.

Dalam catatan yang ia sebut Catatan Minggu itu, Firli mengajak masyarakat untuk bersyukur karena negara Indonesia mendapatkan damai.

Ia pun mengajak publik mendoakan pihak yang  tertimpa musibah berupa perang dan bencana alam.

"Mari kita luangkan sedikit waktu untuk saudara kita yang tertimpa musibah perang dan bencana alam. Hidup mereka tak sebaik kita," demikian kata Firli, Minggu (27/2).

Ia mengajak masyarakat untuk tetap menjaga Indonesia agar bebas dari perilaku korupsi. Purnawirawan Jenderal bintang 3 Polisi itu menyebutkan bahwa korupsi adalah awal mula bencana terhadap sebuah negara.

"Kita dan keluarga kita adalah benteng pelindung diri dari korupsi. Selamat berakhir pekan," demikian ajaka Firli.

Ia juga menyinggung kelompok pekerja yang tetap aktif meski sedang tanggal merah. Harapan Firli seluruh masyarakat mendapatkan pertolongan tuhan agar senantiasa diberi kemudahan," doa Firli.

Secara pribadi, ia mengucapkan selamat merayakan Isra Miraj 1443 H. Dalam pandangan Firli, peringatan Isra Miraj mendekatkan umat kepada Allah SWT seperti perjalanan Nabi Muhammad SAW mendekati Tuhan-Nya dan menerima perintah Sholat 5 waktu.

"Perjalanan Isra’ Mi’raj juga memberi makna agar kita tidak boleh berputus asa dalam keadaan apapun. Akan selalu ada jalan bagi orang yang yakin dan beriman kepada TuhanNya," demikian akhir catatan Minggu Firli Bahuri.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA