Di sisi lain, muncul sejumlah nama-nama para anggota KPU dan Bawaslu terpilih yang membuat komisi II berang. Beredarnya nama-nama itu dianggap tidak menghormati proses ujian para calon anggota.
Anggota Komisi II DPR RI Guspardi Gaus menyampaikan sejak hari Senin tanggal 14 Februari hingga hari ini, Rabu (16/2) Komisi II masih melakukan
fit and proper test secara marathon dari pagi sampai malam.
Kata Guspardi Gaus, masyarakat bisa memantau dari kanal TV Parlemen yang disiarkan secara langsung. Masyarakat juga bisa memantau anggota komisi II yang hadir secara luring dan daring.
"Bahkan kemaren Selasa 15 Februari
fit and proper test dilaksanakan sampai pukul 23.30 dan hari ini. Jadi, belum ada keputusan apapun yang disepakati tekait komisioner KPU-Bawaslu,†kata Guspardi kepada wartawan, Rabu (16/2).
Oleh karena itu, ia berharap masyarakat tetap tenang menyikapi munculnya polemik nama-nama anggota KPU dan Bawaslu yang beredar di sosial media.
Guspardi memastikan, sebagai benteng terakhir penyaring Komisioner KPU dan Bawaslu RI nanti, Komisi II berkomitmen untuk melaksanakan proses uji kelayakan ini dengan tuntas secara akuntabel.
Tujuannya, ditegaskan Guspardi, untuk menghasilkan komisioner yang berintegritas, independen dan kapabel.
"Kita menginginkan komisioner KPU-Bawaslu terpilih merupakan orang-orang terbaik yang dapat membawa Pemilu yang berintegritas dan demokrasi yang makin berkualitas,†tutupnya.
BERITA TERKAIT: