Pop Culture Jadi Salah Satu Andalan Kementerian BUMN Majukan Ekonomi Kreatif Indonesia

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/diki-trianto-1'>DIKI TRIANTO</a>
LAPORAN: DIKI TRIANTO
  • Rabu, 16 Februari 2022, 13:29 WIB
<i>Pop Culture</i> Jadi Salah Satu Andalan Kementerian BUMN Majukan Ekonomi Kreatif Indonesia
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir saat melihat miniatur pesawat Garuda karya santri Madura/Net
rmol news logo Ekonomi kreatif diharapkan menjadi salah satu sektor dalam mewujudkan Indonesia maju.

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir mengatakan, salah satu yang bisa dilakukan yakni dengan memanfaatkan pop culture, budaya yang dikonsumsi masyarakat umum hingga mempraktikkannya menjadi hits.

“Saya punya mimpi Indonesia jadi negara yang ekonomi kreatifnya maju, dengan pop culture yang bisa menjadi andalan bagi perekonomian," ujar Erick Thohir dalam keterangan tertulisnya, Rabu (16/2).

Dalam memperkaya pop culture di Indonesia, salah satu yang bisa dicontoh adalah kreasi miniatur pesawat Garuda viral buatan santri asal Madura, Khomaidi.

"Nilai tambah dari kreasi Khomaidi ini bisa memperkaya elemen pop culture khas Indonesia, dengan Garuda Indonesia sebagai lambang dari transportasi udara representatif bangsa kita,” lanjutnya.

Di sisi lain, Kementerian BUMN beserta perusahaan plat merah kini terus mendorong dan mendukung para kreator-kreator menumbuhkan perkembangan industri kreatif Indonesia.

BUMN, kata Erick, adalah agen pembangunan atau agent of development serta pelayanan publik yang memberikan ruang kolaborasi membangun ekosistem.

"Dengan demikian, para kreator-kreator seperti Khomaidi bisa semakin berkembang," tutupnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA