Bupati Bondowoso, KH Salwa Arifin, menjabat Ketua DPC, kemudian anggota DPRD Bondowoso Barri Sahlawi Zain menjabat sebagai Sekjen. Pelantikan seluruh pengurus tersebut dipimpin langsung oleh Wakil Ketua Bidang OKK DPW PPP Jatim, Mujahid Anshori.
Juga disaksikan langsung oleh Wakil Menteri Agama RI yang sekaligus merupakan Wakil Ketua DPP PPP, Dr. H. Zainut Tauhid Sa'adi, serta sejumlah petinggi partai PPP Provinsi Jatim.
Salwa Arifin dalam sambutan pertamanya sebagai Ketua DPC mengatakan, dengan momentum kepengurusan yang baru ini pihaknya mengharapkan bisa menjadi hal yang indah bagi PPP.
Khususnya di Bondowoso, sekaligus juga bisa mendorong DPC PPP dalam berikhtiar dan berupaya menjemput kemenangan khususnya di Pemilihan Legislatif (Pileg) dan Pilkada 2024.
"Oleh karena itu saya berharap kepada kepengurusan yang baru dilantik harus penuh semangat baru untuk melangkah. Kita bekerja secara maksimal, kerja keras memanfaatkan waktu yang sedikit sekali," ujarnya dikutip
Kantor Berita RMOLJatim.
Salwa menuturkan, DPC PPP Bondowoso pada pesta demokrasi 2024 mendatang menargetkan 12 perolehan kursi di legislatif.
"Ayo kita meraih kemenangan sebanyak-banyaknya, naikkan perolehan kursi dari lima menjadi 12 kursi," harapnya.
Untuk maraih terget tersebut, pimpinan Ponpes Manbaul Ulum di Desa Tangsil Wetan, Wonosari ini menyebutkan, agar seluruh anggota PPP hingga tingkatan bawah kompak dan solid. Tidak mudah terpecah belah, serta menjauhkan kepentingan pribadi atau personal.
"Tetap semangat, kompak, solid. Jangan mudah terpecah belah di antara internal ini. Harus punya pendirian yang teguh bahwa kita adalah saudara," tegas Bupati Salwa.
Sementara itu, Mujahid Anshori mengatakan, pihaknya meminta pengurus DPC PPP yang baru ini untuk gaspol. Yakni, melakukan penguatan struktur atau konsolidasi struktural dengan mengadakan Musancab ke kecamatan-kecamatan sekaligus persiapan verifikasi yang mulai Agustus akan ada pendaftaran.
"Mulai sekarang Pengurus DPC yang baru ini untuk segera melakukan gaspol, kita kasih waktu tiga bulan," ucapnya.
Ia sendiri mengaku optimistis dengan keberadaan Bupati Salwa Arifin sebagai Ketua DPC bisa mendongkrak suara PPP di Bondowoso.
"Sekaligus untuk mendongkrak suara PPP untuk menjadi pemenang Pemilu di Bondowoso. Harus menjadi pemenang Pemilu. Kalau saya melihat situasinya dan perkembangannya ini, sinyal baik untuk PPP naik," pungkasnya.
BERITA TERKAIT: