Dalam kunjungannya tersebut, Anies gagah mengenakan kemeja batik berwarna hitam. Ia didampingi oleh Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria.
Keduanya duduk berdampingan dan disambut hangat oleh Ketua DPP Partai Golkar DKI Jakarta Ahmed Zaki.
Anies tampak memberikan sambutan kepada seluruh kader yang datang dalam acara perayaan HUT Partai Golkar tersebut, di akhir pidatonya Anies Baswedan melontarkan pantun untuk Partai Golkar.
"Sekalian Pak Zaki dan seluruh jajaran, selamat karena tadi pakai pantun saya pakai pantun juga boleh ya. Bersepeda dari kampung mapar. Bersama-sama dengan Bang Zaki. Selamat ulang tahun untuk Golkar. Bersama-sama membangun negeri,†ucap Anies berpantun di lokasi.
Setelah satu pantun dikeluarkannya, Anies pun meminta izin kepada Ahmad Zaki untuk memberikan pantun lagi untuk Partai Golkar. Pada pantun keduanya ini Anies seakan memberikan kode kepada Partai Golkar untuk dapat diundang kembali.
"Tambah tambah boleh ya. Bang Basri tidak mau ketinggalan. Bersepeda kencang seorang diri. Bertemu Golkar selalu menyenangkan. Semoga sering ketemu lagi,†tutupnya disambut tawa para kader Golkar.
BERITA TERKAIT: