Keenam daerah itu, Kota Tebingtinggi (Umar Zunaidi Hasibuan-Oki Doni Siregar), Kabupaten Tulang Bawang Barat (Umar Ahmad-Fauzi Hasan), Kabupaten Pati (Haryanto-Saiful Arifin), Kabupaten Landak (Karolin Margret Natasa-Herculanus Heriadi), Kabupaten Buton (Samsu Umar A Samiun-La Bakry), dan Kabupaten Tambrauw (Gabriel Asem-Mesak Yekwam).
Minggu kemarin (16/10), KPU RI bessama KPU Kabupaten Tulang Bawang Barat menggelar simulasi pemungutan suara Pilkada Serentak 2017 dengan satu paslon di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 04, bertempat di lapangan Candra Kencana, Tiyuh Candra Kencana Kecamatan Tulang Bawang Tengah, Provinsi Lampung.
Simulasi ini dihadiri oleh Komisioner KPU RI Hadir Nafis Gumay, Kepala Biro Teknis & Hupmas Sigit Joyowardono beserta Ketua & Anggota KPU Kab Tulang Bawang Barat.
"Di sini (Tulang Bawang Barat) hanya satu paslon tapi kita tetap harus memilih, memilihnya dengan mencoblos gambar paslon atau kotak kosong, ini berbeda dengan tahun kemarin yg memilihnya setuju atau tidak setuju," ujar Hadar saat membuka simulasi.
"Simulasi ini digelar sebagai bentuk sosialisasi kepada masyarakat, tentang teknis pelaksaan pilkada satu paslon," imbuh Hadar
Dalam simulasi atau ujicoba itu, 340 warga menggunakan hak pilihnya sebagai pemilih, dari total daftar pemilih tetap (DPT) sebanyak 377 jiwa. warga sangat antusias dalam menjalani proses simulasi.
Simulasi dilakukan sama persis, seluruh tahapan pemungutan dilalui seperti pemungutan suara seperti sebenarnya pada hari pemungutan suara Pilkada yang akan dilaksanakan pada 15 Februari 2017 nanti.
"Kami menargetkan partisipasi pemilih untuk hadir ke TPS di angka 77,5 persen dan turut serta mengajak semua masyarakat untuk datang ke TPS pada tanggal 15 Februari tahun 2017 mendatang sebagai bentuk menghormati demokrasi di negara ini," tukas Hadar.
[rus]
BERITA TERKAIT: