Selain sang ayah, Guntur Soekarnoputra dan sepupunya yang juga Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Puan Maharani, hadir tamu penting lainnya seperti Komjen Pol Tito Karnavian; Bupati Kuningan,
Acep Purnama; Ketua DPRD Ciamis, Nanang Permana; dan Ketua DPRD Kuningan, Rana Suparman.
"Terima kasih kehadiran semuanya, termasuk adik sepupu saya yang saya cintai yaitu Puan Maharani, pak Tito yang berkenan hadir dan juga anak-anak yatim piatu yang ada di sini," ujar Puti.
Puti mengatakan, kebersamaan dalam buka bersama ratusan anak yatim piatu ini bentuk kepedulian keluarga besar Bung Karno terhadap sesama.
"Sudah menjadi kewajiban saya dan keluarga untuk mencintai, menyayangi dan peduli kepada mereka, mudah-mudahan memberikan berkah kepada kita semuanya khususnya keluarga besar Bung Karno," ucapnya.
Dalam kesempatan itu, Puti sempat menyinggung kehadiran Tito Karnavian yang menyedot perhatian tamu undangan, bahkan beberapa di antaranya meminta foto bersama dengan sosok pengganti Jenderal Badroddin Haiti tersebut.
"Beliau sudah merupakan bagian dari keluarga kami, dekat dengan keluarga Bung Karno," tutur Puti.
Tampak Tito berbincang hangat dengan ayah Puti, Guntur, lanjut shalat tarawih bersama keluarga besar Bung Karno. Di puncak acara, Tito menjadi orang pertama yang menerima tumpeng dari Puti, sedangkan kue diberikan kepada Puan Maharani.
Acara diakhiri dengan pembagian bingkisan kepada ratusan anak yatim piatu
.[wid]
BERITA TERKAIT: