
Ke depan, acara sail harus dipromosikan setahun sebelumnya sehingga semua orang tahu, termasuk turis dari berbagai mancanegara.
Demikian disampaikan Presiden Joko Widodo saat menyampaikan sambutan dalam acara puncak Sail Tomini di pantai Kayu Bura, Parigi Moutong, Sulawesi Tengah (Sabtu, 18/9)
"Pantai ini indah. Promosikan di seluruh surat kabar, televisi, gunakan sosial media, sehingga sebelum hari H sehingga ratusan juta orang sudah tahu bahwa hari ini akan ada acara Sail Tomini.
Setelah acara ini usai, lanjut Jokowi, harus ada tindak lanjut kegiatan atau program berkelanjutan.
"Bukan setelah datang (ada acara) lalu senyap," ungkap Jokowi.
[ian]
Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.