"Kalau pemerintah rencananya tanggal 29 besok. Akan rapat Kementerian Agama, karena komandan Satgasnya itu Menteri Agama, ada Kapolri, Jaksa Agung, Kemensos, ada PPA juga di dalam keanggotaaan Satgas," kata Khofifah di Jakarta, Sabtu (25/4).
"Mudah-mudahan bisa bersinergi dengan daerah-daerah yang menjadi tujuan-tujuan strategis dari seluruh industri prostitusi ini, saya menyebutnya industri karena memang ada proses transaksi, ada jual belinya, ada harganya ada short time dan long timenya dan seterusnya," tambah dia.
Lebih jauh Khofifah mengungkapkan, industri seks dan pornografi terutama di media sosial sudah amat merisaukan. Di dalam pornografi ada incest, kekerasan seksual, dan kejahatan seksual.
"Prostitusi dan payungnya ini bisa menjadi pintu masuk dari berbagai pembahasan yang terkait dengan misalnya prositusi online, tempat lokalisasi yang dalam tanda petik sudah diketahui di beberapa tempat-tempat strategis tidak hanya di Jakarta tapi juga di seluruh Indonesia," tandasnya seperti diberitakan
RMOLJakarta. [ian]
BERITA TERKAIT: