SBY Pastikan Angkat Menteri Agama Baru

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ruslan-tambak-1'>RUSLAN TAMBAK</a>
LAPORAN: RUSLAN TAMBAK
  • Rabu, 04 Juni 2014, 09:57 WIB
SBY Pastikan Angkat Menteri Agama Baru
Suryadharma Ali/net
rmol news logo Presiden SBY akan mengangkat Menteri Agama (Menang) definitif pengganti Suryadharma Ali yang menjadi tersangka KPK dalam kasus korupsi dana haji.

"Saya akan angkat Menag yang baru," kata SBY dalam sidang kabinet di Istana Negara, Jakarta, Rabu (4/6).

Dan untuk sementara, Menteri Koordinator Bidang Kesejahteraan Rakyat (Menko Kesra) Agung Laksono tetap menjadi pelaksana tugas (Plt) Menteri Agama.

"Dan Menko Kesra tetap sebagai Menag Ad Interim," ujar SBY.

Agung Laksono sebelumnya mengatakan, ada peluang besar bagi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) untuk mengisi kembali kursi Menteri Agama, posisi yang ditinggalkan Suryadharma Ali yang mundur setelah ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan korupsi. [rus]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA