Alumni Trisakti: Prabowo Bisa Mengungkap Dalang Tragedi 98

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Sabtu, 10 Mei 2014, 16:50 WIB
Alumni Trisakti: Prabowo Bisa Mengungkap Dalang Tragedi 98
prabowo subianto/net
rmol news logo Sekelompok alumni Universitas Trisakti membela capres Partai Gerindra, Prabowo Subianto dari tudingan pelanggar hak asasi manusia.

Mereka yakin, Prabowo tidak terlibat dalam tragedi penembakan para aktivis mahasiswa di depan kampus Trisakti pada 12 Mei 1998. Prabowo, yang pernah menjabat Danjen Kopassus dan Panglima Kostrad, juga sudah pernah diselidiki oleh Mahkamah Militer.

"Pelakunya bukan Prabowo. Pelaku sudah masuk mahkamah militer. Kita cari dalangnya. Selama pimpinan (presiden) berganti, tidak pernah terbongkar. Prabowo diharapkan bisa mengungkap dalangnya," kata Ketua Persatuan Persaudaraan Trisakti, Ahmad Kurniawan, dalam keterangan pers usai memberikan dukungan kepada Prabowo sebagai calon presiden di Hotel Sahid, Jakarta, Sabtu (10/5).

Di kesempatan sama, Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, Hasyim Djojohadikusumo, menambahkan, masalah penembakan mahasiswa sudah selesai. Saudara kandung Prabowo itu menyatakan, peluru yang ditemui di depan Trisakti pada kala itu berasal dari senjata kepolisian bukan tentara.

"Ini sudah selesai. Sudah ada Mahmil. Peluru dari senapan polisi bukan tentara, itu yang saya tahu," jelas Hasyim. [ald]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA