Sudah bukan rahasia lagi jika Chelsea akan memecat Antonio Conte pada musim panas nanti. Sang pelatih dikabarkan terlibat friksi dengan jajaran manajeÂmen The Blues dan juga gagal membentuk performa yang bagus pada Eden Hazard dkk belakangan ini.
Sudah ada sejumlah nama manajer top yang dikabarkan akan menggantikan Conte musim depan. Salah satunya adalah Allegri.
Tapi rencana itu diragukan terwujud. Daily Star melaporkan, bekas pelatih AC Milan itu meÂmang dipertimbangkan Roman Abramovich sebagai kandidat pelatih The Blues musim depan. Tapi bukanlah kandidat pertama. Taipan asal Rusia itu dikabarkan lebih memiliki preferensi terhÂadap Luis Enrique.
Bila Allegri hengkang dari Turin, pelatih Prancis, Didier Deschamps, tidak menutup kemungkinan akan kembali melatih Juventus.
Deschamps pernah melatih Juventus saat terjerumus ke Serie B karena kasus Calciopoli di tahun 2006. Bersamanya, Bianconeri sukses kembali ke Serie Adi musim selanjutnya, namun langsung mengundurkan diri pada saat itu.
Saat ini, Deschamps masih mempersiapkan timnas Prancis untuk bermain di Piala Dunia 2018 nanti. Namun kepada Gazzetta dello Sport, ia tak menutup kemungkinan kembali ke Juventus. "Saya telah melatih Juve. Tapi, sekarang saya adaÂlah pelatih Prancis dan masih senang di sini. Kami akan lihat nanti, tapi saya selalu memÂberikan sedikit perhatian kepada Juventus," kata Deschamps.
Sementara itu berita duka datang dari London. Eks kapten timnas Inggris Ray Wilkins tutup usia, Rabu waktu setempat.
Asosiasi Pesepak Bola Profesional (PFA) mengatakan Wilkins menderita serangan jantung pada Sabtu dan sempat dirawat di Rumah Sakit St George. Saat itu mendiang dilarikan ke rumah sakit tersebut sudah dalam konÂdisi koma.
"Dengan kesedihan dan hati yang berat yang kami rasakan bahwa mantan gelandang Inggris Ray Wilkins telah meninggal dunia dalam usia 61 tahun," kata PFA dalam sebuah pernyataan di akun twitter-nya.
Wilkins telah 84 kali tampil untuk Inggris antara tahun 1976 dan 1986. Sepanjang karir kepelatihan 20 tahun, dia sempat menjadi manajer QPR, Fulham dan tim nasional Yordania, dan pernah menjabat asisten manajer selama dua musim di Chelsea. ***
BERITA TERKAIT: