“Saya datang ke Le Mans memang bukan untuk pertama kali. Menunggang RC213V kali pertama. Yang jelas, saya memulai balapan mulai dari nol. Saya belum pernah menjalani tes dengan tunggangan baru di sirkuit itu,†kata Marquez seperti dilansir, Crash, kemarin.
Pebalap yang dijuluki “Baby Alien†itu mengaku, tak ingin sesumbar jelang balapan ini. Ia hanya akan berbuat terbaik agar bisa meraih hasil maksimal. Ia memprioritaskan kecepatan, kekuatan fisik maupun mental, yang bisa jadi senjata ampuh memenangi balapan.
Namanya semakin melambung ketika bersenggolan dengan Jorge Lorenzo di tikungan terakhir di Sirkuit Jerez, dua pekan lalu. “Saya berharap tidak hujan dan siap melintasi lintasan kering. Ini momen penting untuk merebut set up yang tepat dan harus tetap membumi mengingat sirkuit-sirkuit berikutnya adalah sirkuit baru bagi saya di MotoGP,†ujar pebalap yang kini memuncaki klasemen sementara MotoGP 2013.
Ia mengoleksi 61 poin hasil finish ketiga, kedua dan pertama dari tiga seri awal musim ini. Sekadar informasi, saat berlaga di ajang 125 cc dan Moto2, Marquez sendiri memiliki catatan kurang bagus lantaran tiga kali gagal menyelesaikan lomba.
Tahun 2011 lalu merupakan tahun pertamanya di kelas MotoGP. Pembalap asal Spanyol berusia 20 tahun itu berhasil finish di urutan pertama. Berbeda dengan Marquez, rekan setimnya Dani Pedrosa justru berambisi memenangi GP Perancis. [Harian Rakyat Merdeka]
BERITA TERKAIT: