202 Ruas Jalan di Jaksel Belum Diaspal

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Selasa, 30 April 2013, 10:28 WIB
202 Ruas Jalan di Jaksel Belum Diaspal
ILUSTRASI
rmol news logo Berdasarkan hasil inventarisasi Suku Dinas Pekerjaan Umum Jalan Jakarta Selatan, sedikitnya ada 202 ruas jalan di wilayah Jaksel yang hingga kini belum pernah diaspal. Akibatnya saat hujan, lingkungan menjadi kotor, becek dan mengganggu kenyamanan warga.

Kepala Sudin PU Jalan Jaksel, Yayat Hidayat mengatakan, pihaknya menargetkan tahun ini semua ruas jalan bertanah itu diaspal dengan anggaran sebesar Rp 30 miliar.

Lanjut Yayat, pemolesan ratusan jalan tersebut dalam rangka menyambut HUT ke-486 Kota Jakarta pada 22 Juni mendatang. Hal ini pula mengacu Instruksi Gubernur DKI Jakarta 37/2013 tentang percepatan jalan lingkungan di kampung terutama jalanan tanah dengan lebar sekitar 3-4 meter.

Pengaspalan sendiri akan dimulai pada Juli  setelah dilelang pada Mei. Targetnya, September tahun ini rampung. Dari 202 ruas jalan tanah yang akan digempur meliputi 64 lokasi di kawasan perkampungan dengan anggaran Rp 13 miliar dan 138 lokasi lainnya yang akan ditangani dengan anggaran tidak terprediksi Rp 17 miliar. Selebihnya ada sekitar sembilan ruas jalan tanah yang masih merupakan kewenangan pengembang untuk dipercantik.

Rata-rata jalan tanah yang akan dihotmix dianggarkan berkisar Rp 150 juta-Rp 200 juta dengan panjang 200 meter. Adapun jalan tanah tersebut tersebar di 10 kecamatan di antaranya di Jalan Tulodong, Kebayoran Baru, Jalan Praja V, Kebayoran Lama, Jalan Kemang Utara 2B, Mampang Prapatan dan di Jalan Martilang, Pesanggrahan. [wid]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA