Kebakaran yang menghanguskan tiga bangunan kontrakan dan kios tersebut terjadi pada Kamis 6 Februari 2025 sekitar pukul 10.00 WIB.
Ketua RT 01 Kampung Caringin Babakan, Januar, mengonfirmasi bahwa korban bernama Opik (30), seorang pekerja bengkel asal Ciamis.
Opik ditemukan dalam keadaan meninggal di kamar mandi, tertimbun puing bangunan dan dalam posisi telungkup.
"Saya datang sudah ada asap tebal dari dalam kontrakan kios bengkel dan bensin eceran, korban sudah terjebak didalam kamar mandi," kata Januar dikutip dari
RMOLJabar.
Januar mengatakan, rekan kerja korban sesama pekerja bengkel bernama Ade (32) sempat menyelamatkan korban. Namun korban tidak bisa diselamatkan akibat besarnya kobaran api dan asap tebal.
"Karena asap semakin tebal Ade langsung berlari keluar nyelametin diri," kata Januar.
Komandan Pos Damkar Bandung Barat, Nurkhalmasyah menambahkan, pihaknya belum bisa memprediksi api berasal dari mana kendati kobaran berhasil dijinakkan dengan menerjunkan 4 unit mobil pemadam.
"Sumber api belum bisa diprediksi, masih dalam proses penyelidikan Tim INAFIS Polres Cimahi," kata Nurkhalmasyah.
BERITA TERKAIT: