Kebakaran melanda Pabrik Swallow di alan Yos Sudarso, Kelurahan Tanjung Mulia, Kecamatan Medan Deli, Kota Medan. (Foto: Istimewa)

Pabrik Swallow yang berlokasi di Jalan Yos Sudarso, Kelurahan Tanjung Mulia, Kecamatan Medan Deli, Kota Medan, dilalap api pada Selasa malam, 27 Januari 2026.
Dikutip dari
RMOLSumut, Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat) Kota Medan menyebut kebakaran terjadi sekitar pukul 22.00 WIB. Hingga berita ini diturunkan, api masih belum berhasil dipadamkan dan kobaran terlihat semakin membesar.
Banyaknya material yang mudah terbakar membuat api terus membesar. Petugas pemadam juga kesulitan dalam memadamkan api.
Peristiwa kebakaran ini menjadi tontonan warga. Suara ledakan terdengar beberapa kali dari tengah kobaran api yang membumbung tinggi hingga terlihat dari radius beberapa kilometer.
Hingga saat ini belum ada keterangan resmi mengenai penyebab kebakaran maupun mengenai kemungkinan ada atau tidaknya korban jiwa dalam peristiwa tersebut.
Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.
BERITA TERKAIT: