Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Gandeng Media, LPS Siap Bersinergi Jaga Stabilitas Keuangan Nasional

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/jonris-purba-1'>JONRIS PURBA</a>
LAPORAN: JONRIS PURBA
  • Selasa, 04 Juni 2024, 20:40 WIB
Gandeng Media, LPS Siap Bersinergi Jaga Stabilitas Keuangan Nasional
Kepala Kantor Perwakilan LPS I Medan Muhamad Yusron didampingi Pramuji Novri H, Kepala Divisi Edukasi, Hubungan Masyarakat, dan Hubungan Kelembagaan LPS I Medan/Ist
rmol news logo Kantor Perwakilan Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) I Medan mengadakan acara sosialisasi peran LPS menegaskan komitmen untuk ikut menjaga stabilitas sistem keuangan nasional. Hal ini disampaikan oleh Kepala Kantor LPS I Medan, Muhamad Yusron dalam acara sosialisasi LPS dengan kalangan media massa di Kota Medan, Selasa (4/6).
Dalam kegiatan itu, Muhamad Yusron menjelaskan dua tugas utama kantor perwakilan LPS, yaitu memberikan dukungan edukasi publik dan hubungan kelembagaan, serta dukungan surveillance, resolusi, dan pemantauan pengaduan bank.

"Kami berwenang penuh untuk sosialisasi dan edukasi publik. Dalam rencana kerja kami selama Mei hingga akhir tahun ini, kami akan gencar melakukan kegiatan sosialisasi dan literasi, menggandeng berbagai pihak seperti perbankan, lembaga pemerintah, instansi pemerintah, serta masyarakat umum," ujar Yusron didampingi Kepala Kantor Perwakilan LPS I Medan, serta Pramuji Novri H, Kepala Divisi Edukasi, Hubungan Masyarakat, dan Hubungan Kelembagaan LPS I Medan.

Yusron juga menekankan pentingnya mendekatkan LPS kepada masyarakat mengingat rendahnya tingkat kesadaran masyarakat tentang LPS.

"Kami akan rutin mengadakan pertemuan dan workshop dengan media, serta kegiatan CSR dan sponsor untuk mendukung komunikasi dengan lembaga lain," tambahnya.

Sementara itu, Pramuji Novri H menyoroti layanan yang disediakan oleh kantor LPS bagi masyarakat dan nasabah.

"Kami menyediakan ruangan khusus untuk memberikan layanan informasi terkait tugas dan fungsi LPS serta informasi perbankan. Masyarakat bisa menghubungi pusat layanan informasi (Puslinfo) LPS di nomor 154 kapan saja," jelas Novri.rmol news logo article
EDITOR: JONRIS PURBA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA