Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Bey Machmudin Ingatkan Fans Persib Tak Ganggu Pelat Luar D

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widodo-bogiarto-1'>WIDODO BOGIARTO</a>
LAPORAN: WIDODO BOGIARTO
  • Minggu, 02 Juni 2024, 09:07 WIB
Bey Machmudin Ingatkan Fans Persib Tak Ganggu Pelat Luar D
Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin/RMOL
rmol news logo Pendukung Persib Bandung, bobotoh diajak untuk merayakan keberhasilan tim kesayangannya menjuarai Liga 1 2023/2024 dengan tertib dan kondusif. Jangan sampai terjadi perusakan terhadap kendaraan yang memiliki pelat luar Bandung.

“Malam ini kita rayakan bersama dengan tertib. Persib juara! Saya tidak mau mendengar aduan ada keluarga yang menggunakan di luar pelat D diganggu. Kita jaga Bandung dan Jawa Barat," kata Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin

Bey turut mengucapkan selamat kepada Persib yang berhasil menjadi juara Liga 1 2023/2024. Pasalnya momen ini telah dinanti lama hingga 10 tahun.

“Selamat juara ketiga kalinya. Setelah 2014 silam, selama 10 tahun menunggu juara, dan malam ini kita rayakan bersama,” kata Bey dikutip dari Kantor Berita RMOLJabar.

Lebih lanjut, Bey menyebut, keberhasilan Pangeran Biru menjadi juara berkat kerja keras pemain dan para staf kepelatihan. Peran bobotoh juga sangat penting dalam keberhasilan Persib tahun ini.

“Ini semua pemain melakukan latihan dengan rajin, disiplin, pelatih juga luar biasa,” lanjutnya.

Maka dari itu, orang nomor satu di Jabar ini meminta agar bobotoh selalu mendukung Persib dalam situasi apapun.

“Untuk bobotoh, kita tunjukkan bahwa kita sayang Persib. Nyaah ka persib. Nyaah tidak hanya menang, tapi selamanya mendukung Persib,” demikian Bey. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA