Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Sebanyak 2.858 Calhaj Asal Medan Sudah Berangkat ke Madinah

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/jonris-purba-1'>JONRIS PURBA</a>
LAPORAN: JONRIS PURBA
  • Rabu, 22 Mei 2024, 20:29 WIB
Sebanyak 2.858 Calhaj Asal Medan Sudah Berangkat ke Madinah
Ketua PPIH Embarkasi Medan, Ahmad Qosby menyapa jamaah calon haji di Asrama Haji Medan/RMOL
rmol news logo Jumlah calon haji yang diberangkatkan dari embarkasi Medan sudah mencapai 2.858 orang. Mereka berasal dari beberapa daerah yang diberangkatkan dalam 8 kelompok terbang (kloter).

Hal ini disampaikan, Ketua Panitia Penyelenggara Ibadah Haji Ibadah Haji 1445H/2024 M, H Ahmad Qosby usai melepas keberangkatan jamaah calon haji kloter 8 asal Tanjungbalai dan Kota Medan di Asrama Haji Medan.

“Alhamdulillah hingga Kloter 8 ini semua berjalan dengan baik tanpa kendala yang sulit. Kita berharap sampai Kloter 25 nanti semua terlaksana,” katanya.

Sosok yang juga menjabat Kakanwil Kemenag Sumatera Utara menjelaskan, pemberangkatan calon haji dilakukan berdasarkan prosedur operasional standar. Salah satunya yakni dengan memperhatikan kesehatan para jamaah dan memberikan layanan prioritas bagi lansia dan kaum disabilitas.

Kakanwil Kemenagsu juga mengatakan saat ini Bandara Kualanamu juga menjadi tempat layanan Technical Landing. Untuk itu, ia mengimbau kepada panitia PPIH agar melayani jemaah yang turun dari maskapai dan dirawat karena sakit.

“Kami sudah mempersiapkan tim untuk melayani jemaah yang turun saat technical landing. Ada tim yang akan mendampingi dan mengurus jemaah sampai sembuh dan laik berangkat ke tanah suci,” tambahnya.rmol news logo article

EDITOR: JONRIS PURBA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA