Saat ini, Pemerintah Kota Bekasi sedang dalam tahap pengusulan luasan lahan untk pembangunan MRT Fase I tahap I tersebut. Proyek MRT koridor timur barat nantinya akan meliputi tiga provinsi.
“Banten, DKI Jakarta, dan Jawa Barat yang membentang sepanjang 84,1 kilometer dari Balaraja di Kabupaten Tangerang hingga Cikarang di Kabupaten Bekasi,” kata Wakil Ketua Komisi B DPRD DKI Jakarta Taufik Azhar dikutip Minggu (19/5).
Politikus Partai Golkar itu mengemukakan, Proyek MRT koridor timur-barat tersebut terbagi menjadi dua fase.
Fase I terbagi lagi menjadi dua tahap. Fase I tahap I sepanjang 24,5 kilometer akan membentang dari Medansatria hingga Tomang, Jakarta Barat.
Fase I tahap 2 dengan panjang 9,2 kilometer membetang dari Tomang hingga Kembangan. Berikutnya, fase 2 mencakup pembangunan rute Kembangan-Balaraja sepanjang 50,4 kilometer.
Pembangunan MRT koridor timur-barat fase I tahap I akan dimulai dari wilayah Jakarta.
BERITA TERKAIT: