Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Senator Jakarta Yakin Polri Siap Hadapi Arus Mudik Lebaran

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-alfian-1'>AHMAD ALFIAN</a>
LAPORAN: AHMAD ALFIAN
  • Minggu, 10 Maret 2024, 10:41 WIB
Senator Jakarta Yakin Polri Siap Hadapi Arus Mudik Lebaran
Anggota Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPR RI) Fahira Idris/Ist
rmol news logo Kepolisan Republik Indonesia (Polri) bersiap menghadapi musim mudik lebaran. Hal ini dilakukan untuk memberi rasa aman kepada masyarakat yang ingin pulang ke kampung halaman.

Anggota Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPR RI) Fahira Idris mengapresiasi kesiapan Polri tersebut.

Senator Jakarta itu juga mengapresiasi kesiapan Pemerintah terutama Kemenhub, Kementerian PUPR dan para pemangku kepentingan yang jauh-jauh hari sudah mempersiapkan arus mudik Lebaran 2024.

"Dengan pengalaman arus mudik tahun-tahun sebelumnya yang berjalan lancar, saya yakin arus mudik Lebaran 2024 ini juga akan berjalan baik dan lancar," kata Fahira di media sosial Instagram miliknya, Minggu (10/3).

Agar perjalanan mudik berjalan lancar, Senator Jakarta itu meminta pemerintah menyiapkan "4K" yaitu kesiapan dan kesediaan infrastruktur jalan, kesiapan manajemen lalu lintas, dan kesiapan regulasi.

"Serta kesiapan koordinasi dan kolaborasi, penting untuk semakin dikuatkan," pungkas Fahira.rmol news logo article


Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA