Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Adik Mantan Wagub dan Istri Bupati jadi Wajah Baru DPRD Lampung Dapil 8

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/diki-trianto-1'>DIKI TRIANTO</a>
LAPORAN: DIKI TRIANTO
  • Jumat, 08 Maret 2024, 14:31 WIB
Adik Mantan Wagub dan Istri Bupati jadi Wajah Baru DPRD Lampung Dapil 8
Kolase Sasa Chalim dan Yus Bariah/RMOL Lampung
rmol news logo Pleno penghitungan suara Pemilu 2024 tingkat Provinsi Lampung dijadwalkan rampung hari ini, Jumat (8/3).

Berdasarkan hasil rekapitulasi suara sebagaimana diberitakan Kantor Berita RMOLLampung, PKB memperoleh 118.232 suara dan Gerindra 96.145 suara. Hanya dua partai ini yang memperoleh dua kursi di DPRD Provinsi Dapil 8 Lampung Timur.

Kemudian, PDIP 90.894 suara, Golkar 74.055, PKS 48.960, Demokrat 39.902 suara, Nasdem 38.042 dan PAN 34.347. Seluruhnya mendapatkan satu kursi, termasuk PDIP dan Demokrat yang pada Pemilu 2019 mendapatkan dua kursi.

Total ada 10 kursi di DPRD Provinsi Dapil 8 yang meliputi Kabupaten Lampung Timur. Dari jumlah tersebut, hanya empat petahana yang bertahan. Di antaranya Ahmad Giri Akbar, Ferliska Ramadita Johan, Muhammad Khadafi Azwar dan Garinca Reza Pahlevi.

Sementara itu, 6 anggota lainnya adalah pendatang baru. Mereka adalah adik mantan Wakil Gubernur Lampung Chusnunia Chalim atau Nunik yakni Sasa Chalim, dan anak Wakil Bupati Lampung Timur Azwar Hadi yakni Adhitya Pratama.

Selanjutnya, ada Bendahara PKS Lampung Yusnadi, istri Bupati Lampung Timur Dawam Rahardjo yakni Yus Bariah, Bendahara PAN Lampung yakni Diah Dharmayanti dan Rahmat Visa Ridi Arifin.

Berikut ini perolehan suara 10 Anggota DPRD Provinsi dari Dapil 8 Lampung Timur:

1. PKB - Sasa Chalim 30.070 suara
2. Gerindra - Ahmad Giri Akbar 38.056 suara
3. PDIP - Ferliska Ramadita Johan 16.681 suara
4. Golkar - Adhitya Pratama 20.579 suara
5. PKS - Yusnadi 13.548 suara
6. Demokrat - M Khadafi Azwar 22.735 suara
7. PKB - Yus Bariah 18.641 suara
8. Nasdem - Garinca Reza Fahlevi 15.376 suara
9. PAN - Diah Dharmayanti 6.577 suara
10. Gerindra - Rahmat Visa Ridi Arifin 7.888 suara. rmol news logo article
EDITOR: DIKI TRIANTO

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA