Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Bupati Nias: Pengurus Himni Harus Berkontribusi untuk Kemajuan Daerah

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/bonfilio-mahendra-1'>BONFILIO MAHENDRA</a>
LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA
  • Sabtu, 25 November 2023, 21:56 WIB
Bupati Nias: Pengurus Himni Harus Berkontribusi untuk Kemajuan Daerah
Badan Pengurus Lengkap Himpunan Masyarakat Nias Indonesia (Himni) masa bakti 2023-2027/Ist
rmol news logo Pengurus Himpunan Masyarakat Nias Indonesia (Himni) masa bakti 2023-2027 diharapkan punya komitmen kuat untuk memajukan Pulau Nias, Sumatera Utara, dari segala aspek.

Permintaan itu disampaikan Ketua Umum terpilih, Ya'atulo Gulo saat melantik Badan Pengurus Lengkap Himpunan Masyarakat Nias Indonesia (Himni) masa bakti 2023-2027 di Hotel Mercure Batavia, Jakarta Barat, pada Sabtu (25/11).

"Kepada kawan-kawan yang akan dilantik dan kepengurusan ini harapan kami kita sungguh-sungguh bekerja melayani," kata Ya'atulo Gulo yang juga Bupati Kabupaten Nias.

Bagi anak muda, Ya'atulo juga turut mengajak aktif dalam kontribusi bagi Pulau Nias, salah satunya melalui sektor pariwisata.

"Kita kontribusikan bagi kemajuan kepulauan Nias ke depan," kata Ya'atulo.

Adapun, kegiatan pelantikan Badan Pengurus Lengkap DPP HIMNI merupakan tindak lanjut dari pelaksanaan Musyawarah Nasional ke-VI di Desa Bojihona, Kabupaten Nias pada 14-15 Juli 2023.

Berdasarkan hasil Munas ke-VI, kepengurusan HIMNI 2023-2027 diisi oleh Ketua MPO Yasonna Laoly; Sekretaris Marinus Gea dan Ketua Dewan Penasehat Dermawati Harefa serta Ketua Umum DPP Ya'atulo Gulò, Sekretaris Jenderal Otoli Zebua.

Himni merupakan organisasi yang menghimpun dan mempersatukan masyarakat Kepulauan Nias yang ada di seluruh Nusantara. Himni didirikan pada tanggal 28 Januari tahun 2000 oleh beberapa Tokoh Ono Nias.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA