Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Jasa Marga: 708 Ribu Kendaraan Sudah Kembali ke Jabotabek

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/bonfilio-mahendra-1'>BONFILIO MAHENDRA</a>
LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA
  • Kamis, 27 April 2023, 19:50 WIB
Jasa Marga: 708 Ribu Kendaraan Sudah Kembali ke Jabotabek
Suasana one way di Gerbang Tol Cikampek Utama saat arus balik mudik Lebaran 2023/Ist
rmol news logo Ratusan ribu kendaraan sudah mulai masuk ke wilayah Jakarta, Bogor, Tangerang, dan Bekasi (Jabotabek) pada arus balik Lebaran 2023.

Catatan PT Jasa Marga, sebanyak 708.037 kendaraan sudah masuk Jabotabek dari Senin (24/4) hingga Rabu (26/4).

Jumlah tersebut kumulatif arus lalu lintas (lalin) dari empat Gerbang Tol (GT) Utama, yaitu GT Cikupa (dari arah Merak), GT Ciawi (dari arah Puncak), dan GT Cikampek Utama (dari arah Trans Jawa) dan GT Kalihurip Utama (dari arah Bandung).

Corporate Communication & Community Development Group Head PT Jasa Marga, Lisye Octaviana menyebut, angka ini meningkat 82,6 persen dari kondisi lalin pada hari normal.

"Total volume lalin yang kembali ke wilayah Jabotabek ini meningkat 82,6 persen jika dibandingkan lalin normal dengan total 387.844 kendaraan," kata Lisye dalam keterangan tertulisnya, Kamis (27/4).

Jika dibandingkan dengan periode Lebaran 2022, total volume lalin tahun meningkat 5,8 persen dengan total 668.980 kendaraan.

Sedangkan, jika dibandingkan dengan prediksi volume lalin Lebaran 2023, total volume lalin tersebut lebih rendah sebesar 6,7 persen dengan total 759.192 kendaraan.

Untuk distribusi lalin kendaraan yang kembali ke Jabotabek masih didominasi dari arah timur (Jawa Tengah dan Jawa Timur) yakni di angka 427.131 kendaraan atau 60,3 persen dari arah Timur (Trans Jawa dan Bandung), 152.765 kendaraan atau 21,6 persen dari arah Barat (Merak), dan 128.141 kendaraan atau 18,1 persen dari arah Selatan (Puncak). rmol news logo article
EDITOR: DIKI TRIANTO

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA