Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Cegah Stunting, PDIP Karanganyar Bakal Bagikan MPASI

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Minggu, 15 Januari 2023, 02:22 WIB
Cegah Stunting, PDIP Karanganyar Bakal Bagikan MPASI
Ketua DPC PDI Perjuangan Karanganyar Bagus Selo/RMOLJateng
rmol news logo PDI Perjuangan Karanganyar bakal membagikan Makanan Pendamping Air Susu Ibu (MPASI) kepada ibu hamil dan balita, pekan depan di wilayah Gondangrejo, Karanganyar, Jawa Tengah.

Kegiatan ini dilaksanakan sebagai wujud nyata kepedulian PDI Perjuangan terhadap persoalan kesehatan. Terutama, dalam upaya menekan angka stunting.

Ketua DPC PDI Perjuangan Karanganyar Bagus Selo menyampaikan, penyaluran MPASI ini untuk membantu mengurangi stunting di Karanganyar dan meningkatkan kesehatan ibu hamil dan balita.

Menurut Bagus Selo yang juga Ketua DPRD Karanganyar ini,  bantuan MPASI merupakan program dari pusat untuk membantu menurunkan angka stunting.

"Tujuannya agar kebutuhan akan gizi dapat tercukupi sehingga angka stunting bisa ditekan dan dicegah," ujar Bagus Selo dikutip Kantor Berita RMOLJateng, Sabtu (14/1).

Sebagaimana pesan ibu Ketua Umum PDIP Megawati Sukarnoputri, lanjut Bagus Selo, bahwa seluruh kader harus turun, dekat dengan rakyat dan terus membantu rakyat.

Untuk itu seluruh kader PDIP Karanganyar secara serentak melakukan gerakan mencegah stunting dengan cara membagikan makanan pendamping ASI bagi ibu hamil dan balita.

"Kita berikan di lokasi yang memang membutuhkan dengan harapan bisa mengurangi stunting sekaligus meningkatkan kesehatan ibu hamil dan balita di Karanganyar," pungkasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA