Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Rayakan Idul Fitri Dengan Cara Berbeda, Edhy Prabowo Luncurkan Program Lebaran Ikan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-alfian-1'>AHMAD ALFIAN</a>
LAPORAN: AHMAD ALFIAN
  • Jumat, 22 Mei 2020, 16:48 WIB
Rayakan Idul Fitri Dengan Cara Berbeda, Edhy Prabowo Luncurkan Program Lebaran Ikan
Lebaran Ikan jadi program teranyar KKP dalam menyambut hari raya Idul Fitri/Istimewa
rmol news logo Dua hari jelang hari raya Idul Fitri, Menteri Kelautan dan Perikanan, Edhy Prabowo, kembali mengeluarkan gebrakan berupa kegiatan sosial bertajuk 'Lebaran Ikan' dengan melibatkan unit pelaksana teknis (UPT) Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) di seluruh Indonesia.

Melalui kegiatan tersebut, Edhy mengajak masyarakat untuk merayakan momen lebaran dengan menu makanan yang berbeda, yakni produk perikanan.

“Merayakan lebaran tidak harus memasak opor ayam atau rendang daging, tapi juga bisa produk perikanan yang memiliki manfaat dan kandungan gizi yang tinggi,” jelas Edhy kepada wartawan, Jumat (22/5).

Rencananya, dalam kegiatan tersebut KKP akan membagikan ikan segar seberat 5 kilogram untuk masyarakat kurang mampu. Ada pun sasaran penerima paket Lebaran Ikan in iadalah 15.000 kepala keluarga yang tersebar di Indonesia.

“Kegiatan ini menjadi wujud bakti kita kepada masyarakat di hari raya Idul Fitri,” sambungnya.

Produk ikan segar dalam Lebaran Ikan berasal dari para nelayan dan pembudidaya ikan. Selain bertujuan untuk menyerap produksi mereka, diharapkan kegiatan ini bisa meningkatkan minat masyarakat dalam mengonsumsi ikan.

“Jadi gerakan 'ayo konsumsi ikan' akan kita terus suarakan, dan Lebaran Ikan ini menjadi salah satu bentuknya,” demikian Edhy Prabowo. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA