Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Bikin Haru, Bocah 4 Tahun Rela Pecahkan Celengannya Untuk Bantu Tim Medis

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Rabu, 15 April 2020, 16:24 WIB
Bikin Haru, Bocah 4 Tahun Rela Pecahkan Celengannya Untuk Bantu Tim Medis
Aisyah diantar ayahnya menyerahkan sumbangan untuk membantu tim medis yang berjuang melawan corona/Istimewa
rmol news logo Saling menolong tak melulu dilakukan mereka yang sudah dewasa. Anak kecil, bahkan yang masih balita, juga bisa tersentuh untuk ikut membantu para petugas medis yang kini tengah berjibaku dalam pandemik virus corona.

Adalah Aisyah, seorang gadis baru berumur 4 tahun yang merelakan seluruh isi celengannya untuk disumbangkan kepada yang membutuhkan. Dalam hal ini, Aisyah membantu pengadaan alat pelindung diri (APD) tim medis dan relawan yang berada di garda terdepan melawan pandemik Covid-19.

Gadis asal Kediri ini diantar ayahnya, Mahfud Ikhsan, mendatangi kantor Laznas Baitul Maal Hidayatullah (BMH) Kediri, Rabu (15/4). Dia datang sambil menenteng sebuah celengan plastik berwarna kuning.

Aisyah pun cukup berani menyerahkan langsung celengannya kepada petugas BMH. Setelah dibuka, isi celengan Aisyah pun langsung dihitung. Ternyata jumlahnya lumayan banyak, Rp 367 ribu.

“Untuk bantu dokter menyembuhkan pasien corona, beli masker, dan alat lainnya,” ungkap Aisyah, lewat keterangan tertulis yang diterima Redaksi, Rabu (15/4).

Rupanya hati gadis yang masih bersekolah di PAUD ini tergerak usai mengetahui ada banyak dokter yang harus berjuang di tengah keterbatasan APD.

Menurut sang ayah, Mahfud Ikhsan, tak ada dorongan atau paksaan yang diterima Aisyah untuk merelakan uang tabungan di dalam celengannya itu. Murni atas inisiatifnya sendiri.

“Memang Aisyah kami didik sejak kecil menabung, dan hasil tabungan itu diperuntukkan bagi masyarakat yang membutuhkan. Meskipun tidak terlalu banyak, kami harap apa yang diberikan Aisyah bisa membantu tim medis di garda terdepan menyembuhkan pasien corona,” terang Mahfud. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA