Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Tiket Pesawat Masih Mahal, Ribuan Buruh Mudik Gunakan Motor

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Rabu, 29 Mei 2019, 14:57 WIB
Tiket Pesawat Masih Mahal, Ribuan Buruh Mudik Gunakan Motor
Ilustrasi/Net
rmol news logo Meroketnya harga tiket pesawat berdampak pada para buruh yang bekerja di sekitar kawasan industri Jakarta, Bogor, Tangerang, Depok dan Bekasi. Pasalnya, para buruh terpaksa mudik menggunakan motor sebagai dampak mahalnya harga tiket pesawat.
HUT 79 RI

Hal itu disampaikan oleh Labor Institute Indonesia atau Institut Kebijakan Alternatif Perburuhan Indonesia dalam keterangan pers yang diterima, Rabu (29/5).

"Para buruh mudik menggunakan sepeda motor dikarenakan tidak sanggup membeli tiket pesawat yang masih tinggi. Para buruh tersebut mudik secara berkelompok dan titik kumpul dari sekitar pemukiman buruh, rata-rata mereka berangkat habis buka puasa atau selesai salat tarawih," sebut Eksekutif Labor Institut Indonesia.

Labor Institute memprediksi, ada sekitar 500 ribu hingga 1 juta motor buruh yang akan keluar dari kawasan industri tersebut. Tujuan mereka adalah ke Jawa dan Sumatera.

"Mudik para buruh tersebut diprediksi mulai Sabtu 1 Juni mendatang," imbuhnya.

Tak hanya itu, Labor Institute juga mengimbau pemerintah agar tegas terhadap maskapai penerbangan soal mahalnya harga tiket pesawat ini.

"Tingginya tiket pesawat membatasi akses masyarakat berpenghasilan menengah ke bawah dalam menggunakan moda angkutan penerbangan tersebut," pungkasnya.rmol news logo article 

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA