Ketua Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) DPRD DKI Jakarta, Abdurrahman Suhaimi meminta Gubernur Anies Baswedan untuk melakukan dialog dengan Ketua DPRD Prasetio Edi Marsudi.
Dengan dialog tersebut, Suhaimi yakin masalah pelepasan saham bir bisa menemukan solusi yang tepat.
“Jadi diimbau Pak Anies komunikasi lebih intensif dengan pak Ketua DPRD DKI, Pak Pras, berdialog. Jadi bukan sekadar kirim surat,†katanya saat dihubungi, Rabu (6/3).
Dia ingin Anies dan Pras lebih sering bertemu tatap muka dalam mencari solusi masalah ini. Apalagi, menurutnya, Prasetyo merupakan orang yang kompromis.
"Hal-hal itu ketika didialogkan bisa jadi cair. Pak Pras orangnya baik," tutur Suhaimi.
Pras menghambat rencana Anies menjual saham bir. Dia ingin rencana ini dibicarakan bersama sebelum kebijakan diambil.
“Pak gubernur harus dapat menjelaskan setelah saham dilepas akan digunakan untuk apa dan dapat meyakinkannya,†tegasnya.
BERITA TERKAIT: