Gatot datang setelah dirinya bersilaturahmi ke sejumlah pemangku kepentingan di ibukota. Di antaranya mengunjungi Panglima Kodam (Pangdam) Jaya Mayjen TNI Eko Margiyono.
"Sama dengan Pak Gubernur saya selaku pejabat baru Kapolda melakukan silaturahmi. Ini dalam rangka menguatkan sinergi kita yang sudah terjadi selama ini," jelas Gatot.
Dalam kunjungan tersebut, Gatot dan Anies menyampaikan komitmen untuk menjaga keamanan Kota Jakarta beberapa bulan ke depan. Khususnya selama masa pemilu.
"Kita sama-sama memiliki kepentingan untuk memastikan Jakarta aman damai. Kerja sama ini akan terus kita jalin dan kita tingkatkan," ujar Anies.
Dalam silaturahmi ini, Gatot ditemani Kadiv Humas Mabes Polri Kombes Pol Argo Yuwono dan Kapolres Jakarta Pusat Harry Kurniawan.
[ian]
Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.
BERITA TERKAIT: