Menurutnya, dualisme dalam tubuh KNPI merupakan sebuah masalah yang mudah diselesaikan jika komunikasi terjalin dengan baik. Haris berjanji dirinya segera membangun komunikasi dengan semua organisasi kepemudaan (OKP) yang terhimpun dalam KNPI sehingga persatuan dapat tercipta.
"Semangat kebersaman dan persatuan dalam diri pemuda akan meningkatkan daya saing pemuda Indonesia, baik di dalam negeri maupun kiprahnya di dunia internasional," jelasnya, Rabu (19/12).
Aktivis Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) yang mendapat dukungan dari mayoritas DPD dan OKP itu menyampaikan bahwa pemuda Indonesia saat ini tengah menghadapi tantangan besar. Mulai dari serbuan tenaga kerja asing, radikaslime hingga narkoba yang membuat pemuda harus berjuang keras untuk keluar dari tekanan dan kembali mendapatkan perannya dalam proses pembangunan.
Lanjut Haris, program pembangunan infrastruktur yang dilakukan pemerintahan Joko Widodo saat ini dapat menjadi ajang pembuktian kemampuan pemuda Indonesia dalam berperan aktif sebagai salah satu motor pembangunan. Untuk itu, dia berharap semua OKP di Indonesia bergabung dalam KNPI untuk bersatu dan mengambil peran dalam pembangunan.
"KNPI akan menyiapkan bekal kepada pemuda Indonesia untuk mampu bersaing dalam tantangan global. Sehingga pemuda dapat mengambil peran lebih banyak dalam proses pembangunan yang sedang dijalankan oleh pemerintah," paparnya.
Haris pun mengajak seluruh OKP di Indonesia bergabung dalam perahu KNPI untuk mengambil peran lebih jauh dalam proses pembangunan. Dia juga meyakini seluruh OKP di Indonesia yang tergabung dalam KNPI dapat berkiprah lebih besar.
"Kita bisa dengan mudah lewati tantangan global jika pemuda dapat bersatu," imbuh Haris.
[wah]
BERITA TERKAIT: