Seperti dilaporkan
Voice of Lebanon (Sabtu, 13/12), Derbas membeberkan, biaya mengembalikan para pengungsi Suriah ke daerah yang aman di negaranya akan lebih murah daripada memindahkan mereka ke negara-negara lain.
Menurutnya, ini adalah masalah yang harus dilaksanakan di bawah naungan resmi Suriah.
"Kami berjanji untuk mengintegrasikan rencana penuh dalam waktu 24 jam jika ada kemauan nyata Suriah bagi kembalinya para pengungsi ke daerah yang aman di dalam negaranya," tegas Derbas.
Ia mengeluhkan, karena adanya pengungsi Suriah, Lebanon kehilangan sekitar 500 ribu wisatawan yang datang melalui jalur darat Suriah, pertumbuhan ekonomi turun dari 8 persen menjadi kurang dari 1,5 persen. Sementara infrastruktur yang disiapkan untuk 15 tahun hanya dapat dikonsumsi dalam dua tahun.
Dalam catatan Komisi Tinggi PBB untuk Pengungsi, Lebanon telah menjadi tuan rumah bagi lebih dari 1,2 juta pengungsi Suriah, yang mewakili lebih dari sepertiga penduduknya.
[wid]
BERITA TERKAIT: