Kadivhumas Mabes Polri Irjen Sandi Nugroho (kiri) dan Kakorlantas Polri Irjen Firman Santyabudi (kanan) di Monumen Nasional, Jakarta Pusat, Senin (4/9)/Ist
Hal ini dilakukan karena Paspampres juga bertugas menjaga tamu setingkat presiden yang hadir dalam KTT ASEAN. Salah satu tugas Polri nantinya akan menjaga di luar ring 1 dan berkoordinasi Paspampres agar pergerakan tamu VVIP dapat berjalan lancar.
"Kami akan terus berkoordinasi dan memback-up paspampres mulai dari delegasi tiba di Bandara hingga ke tempat akomodasi hingga venue-venue yang akan didatangi para delegasi," kata Kepala Divisi Humas (Kadiv Humas) Polri Irjen Sandi Nugroho dalam keterangan tertulisnya, Senin (4/9).
Pengamanan jalur biasa untuk tamu negara biasanya berdampak pada kemacetan di sejumlah ruas jalan. Sandi pun meminta masyarakat untuk memaklumi jika nanti saat melintas akan terjadi penutupan jalan atau rekayasa lalu lintas.
"Kami minta maaf dan meminta masyarakat memaklumi jika nanti saat beraktivitas terkena penutupan jalan atau rekayasa lalu lintas saat rombongan delegasi melintas. Kami harap masyarakat juga mendukung penyelenggaraan KTT ASEAN agar berjalan lancar," pungkas Sandi.
Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.
BERITA TERKAIT: