Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Selain Pemerasan, KPK Juga Usut Dugaan Korupsi Proyek di Kementan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/jamaludin-akmal-1'>JAMALUDIN AKMAL</a>
LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL
  • Rabu, 28 Juni 2023, 08:28 WIB
Selain Pemerasan, KPK Juga Usut Dugaan Korupsi Proyek di Kementan
Menteri Pertanian RI, Syahrul Yasin Limpo/RMOL
rmol news logo Bukan hanya soal mutasi jabatan dan pemerasan terhadap pejabat, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kini juga mengusut dugaan korupsi di sejumlah proyek Kementerian Pertanian (Kementan).

Pelaksana Tugas (Plt) Deputi Bidang Penindakan dan Eksekusi KPK, Asep Guntur Rahayu mengatakan, pihaknya telah melakukan ekspose setiap perkembangan penanganan penyelidikan dugaan korupsi di Kementan.

Pihaknya juga menginformasikan, dugaan korupsi di kantor Mentan Syahrul Yasin Limpo (SYL) terdapat tiga kluster, yakni dugaan pemerasan terhadap pejabat di Kementan, perbuatan melawan hukum, hingga soal mutasi jabatan.

"Kluster pertama kami ekspose. Jadi jangan sampai ini tidak ditangani komprehensif," kata Asep kepada wartawan, Rabu (28/6).

Perkara yang ditangani KPK saat ini bukan hanya soal adanya permintaan uang kepada ASN eselon I, II, dan III, tetapi juga ada perkara lainnya yang masuk dalam kluster kedua dan kluster ketiga.

"Ya di antaranya (kluster dua dan tiga) itu ada (dugaan korupsi terkait proyek-proyek)" kata Asep.

Saat ditanya soal rencana pemanggilan Mental SYL, KPK menyebut akan fokus pada upaya penyelidikan dan hingga bisa naik ke tahap penyidikan.

"Nanti akan kita lihat, ditingkatkan ke penyidikan dan seterusnya. Tidak ada penanganan perkara yang dicepat-cepatkan, atau dilambat-lambatkan. Kalau memang sudah waktunya naik, ya kita naikkan. Kalau belum, ya belum," pungkas Asep. rmol news logo article
EDITOR: DIKI TRIANTO

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA