Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

KPK: LHKPN Sandiaga Uno Sudah Lengkap

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/soraya-novika-1'>SORAYA NOVIKA</a>
LAPORAN: SORAYA NOVIKA
  • Selasa, 14 Agustus 2018, 20:46 WIB
KPK: LHKPN Sandiaga Uno Sudah Lengkap
Febri Diansyah/Net
rmol news logo Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memastikan berkas Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) bakal Calon Wakil Presiden, Sandiaga Uno sudah lengkap.

Jurubicara KPK, Febri Diansyah menjelaskan pihaknya telah memberikan tanda terima pelaporan yang berarti LHKPN Sandi sudah lengkap.

Menurut Febri dari laporan LHKPN Sandi, ada kenaikan harta kekayaan, namun untuk besaran nilai kekayaannya, Febri belum mau menjelaskan. Yang pasti kata Febri, dalam waktu 203 hari kedepan LHKPN Sandi akan diumumkan di website LHKPN KPK.

"Secara lengkap dapat dilihat pada saat pengumuman tersebut," ujar Febri di kantornya, jalan Kuningan Persada, Jakarta, Kamis (14/8).

Sandi terakhir melaporkan harta kekayaan pada 29 September 2016 lalu saat mencalonkan diri sebagai Wakil Gubernur DKI Jakarta. Dalam laman LHKPN KPK, Sandi memiliki harta sebesar Rp3.856.763.292.656 dengan harta tidak bergerak sebesar Rp113.516 miliar, harta bergerak Rp375 juta.

Kemudian harta bergerak lainnya Rp3.2 miliar, surat berharga Rp3.721 triliun dan 1.287.801 dolar Amerika Serikat, Giro dan setara kas lainnya Rp12.899 miliar dan 30.247.421 dolar Amerika Serikat. Piutang Rp 13.834 miliar dan 2.465.84 dolar Amerika Serikat, hutang Rp8.441.678.156 dan 23.653.682 dolar Amerika Serikat. [nes]
 

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA