Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Kremlin: Berita Putin Telepon Trump Hoaks

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/hani-fatunnisa-1'>HANI FATUNNISA</a>
LAPORAN: HANI FATUNNISA
  • Selasa, 12 November 2024, 10:03 WIB
Kremlin: Berita Putin Telepon Trump Hoaks
Juru Bicara Kremlin Dmitry Peskov/Net
rmol news logo Kantor Istana Kepresidenan Rusia, Kremlin menepis laporan yang menyebutkan Presiden Valdimir Putin telah melakukan panggilan telepon dengan presiden terpilih AS, Donald Trump dalam beberapa hari terakhir. 

Washington Post pertama kali melaporkan bahwa panggilan telepon itu telah terjadi pada Minggu, 10 November 2024, mengutip sumber yang tidak disebutkan namanya. 

Dalam laporan itu disebutkan  bahwa Trump telah memberi tahu Putin agar tidak memperumit perang Ukraina.

Kemudian Reuters juga melaporkan panggilan telepon itu, mengutip sumber yang tidak disebutkan namanya.

Juru bicara Kremlin, Dmitry Peskov dalam sebuah pernyataan menegaskan bahwa semua informasi tentang panggilan Putin dan Trump itu tidak benar. 

"Ini sama sekali tidak benar. Ini fiksi murni, ini hanya informasi palsu. Tidak ada percakapan," tegasnya kepada wartawan, seperti dimuat Reuters

Peskov kemudian mengaitkan berita hoaks tersebut dengan kampanye disinformasi yang gencar dilakukan media Barat. 

"Ini adalah contoh paling jelas dari kualitas informasi yang dipublikasikan sekarang, terkadang bahkan dalam publikasi yang cukup bereputasi," kata Peskov.

Ketika ditanya apakah Putin memiliki rencana untuk melakukan kontak dengan Trump, Peskov mengatakan belum ada rencana untuk agenda tersebut. 

"Belum ada rencana konkret," tegasnya.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA