Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Miliarder Australia Andrew Forrest Sumbang Rp156 Miliar untuk Gaza

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/hani-fatunnisa-1'>HANI FATUNNISA</a>
LAPORAN: HANI FATUNNISA
  • Minggu, 06 Oktober 2024, 10:49 WIB
Miliarder Australia Andrew Forrest Sumbang Rp156 Miliar untuk Gaza
Andrew Forrest/Net
rmol news logo Seorang miliarder asal Australia, Andrew Forrest menyumbangkan 10 juta dolar AS atau sekitar Rp156 miliar untuk mendukung upaya bantuan kemanusiaan di Gaza.

Mengutip laporan Anadolu Ajansi pada Minggu (6/10), dana sumbangan tersebut disalurkan melalui Yayasan Minderoo miliknya.

Dengan sumbangan terbaru, maka Forrest dan istrinya, Nicola Forrest telah meningkatkan total bantuan untuk Gaza mencapai 28 juta dolar AS atau Rp438 miliar.

Dari dana baru tersebut, 5 juta dolar AS akan diberikan kepada World Central Kitchen untuk mendanai lebih dari 1,5 juta makanan di Gaza. Tambahan 5 juta dolar AS akan dialokasikan untuk Program Pangan Dunia PBB (WFP), yang menyediakan bantuan pangan di wilayah tersebut.

“Yayasan Minderoo tidak akan tinggal diam sementara anak-anak mati kelaparan,” kata Forrest, menyerukan tanggapan yang lebih besar dari lembaga-lembaga filantropi dan sektor swasta untuk mengatasi krisis kemanusiaan di Gaza.

“Kami adalah salah satu dari sedikit lembaga filantropi di Australia yang memberikan bantuan untuk kebutuhan kemanusiaan di Gaza. Kami ingin melihat sektor filantropi dan swasta menanggapi kebutuhan kemanusiaan di Gaza dengan lebih kuat,” imbuhnya.

Sejak Oktober 2023, dukungan finansial Minderoo telah membantu mengirimkan air bersih, sanitasi, pasokan medis, konsultasi medis, dan bantuan pangan kepada puluhan ribu orang di Gaza

Serangan Israel, yang dimulai pada 7 Oktober, telah membuat hampir seluruh penduduk Gaza mengungsi, sehingga wilayah tersebut sangat membutuhkan makanan, air bersih, dan obat-obatan karena blokade yang masih berlangsung.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA