Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Raja Maroko Dorong Perdamaian Abadi di Palestina

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/hani-fatunnisa-1'>HANI FATUNNISA</a>
LAPORAN: HANI FATUNNISA
  • Selasa, 30 Juli 2024, 19:34 WIB
Raja Maroko Dorong Perdamaian Abadi di Palestina
Raja Maroko Mohammed VI/Ist
rmol news logo Penderitaan yang dihadapi warga Palestina akibat perang tidak boleh diabaikan sedikitpun. Harus ada upaya penuh untuk menciptakan perdamaian yang berkelanjutan di Jalur Gaza.

Begitu yang disampaikan Raja Maroko, Mohammed VI di peringatan Hari Kenaikan Takhta ke-25 pada Senin (29/7). 

Pada kesempatan itu, Raja menyampaikan komitmennya untuk terus mendukung berbagai upaya konstruktif yang mampu mengantarkan pada gencatan senjata permanen dan diakhirinya perang.

"Saya terus mendukung inisiatif konstruktif yang bertujuan menemukan solusi praktis, mencapai gencatan senjata yang nyata dan permanen, dan mengatasi situasi kemanusiaan yang memburuk di Jalur Gaza," ujarnya. 

Menurut Raja penyelesaian konflik Palestina harus ditangani dengan serius. Berakhirnya perang akan mendorong stabilitas dan perdamaian abadi di wilayah tersebut.

"Jika mengakhiri perang di Gaza merupakan prioritas yang mendesak, maka hal ini harus dicapai bersamaan dengan membuka prospek politik yang kondusif bagi perdamaian yang adil dan abadi di wilayah tersebut," tegasnya.

Raja Maroko yang juga merangkap sebagai Ketua Komite Al-Quds itu berpandangan bahwa penyelesaian harus ditempuh secara damai melalui solusi dua negara.

"Mencapai keamanan dan stabilitas menyeluruh di kawasan hanya dapat diwujudkan dalam kerangka solusi dua negara, dengan Gaza sebagai bagian integral dari wilayah negara Palestina merdeka, dan Yerusalem Timur sebagai ibu kotanya," pungkasnya.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA